WATAK MENURUT HARI & PASARAN (WETON JAWA), TANGGAL & BULAN JAWA
Dalam budaya Jawa, salah satu tradisi yang biasanya menjadi pegangan dalam menentukan perhitungan hari baik adalah weton. Weton Jawa yang terdiri dari hari (dino) dan pasaran dipercaya juga turut menentukan watak dan karakter seseorang. Setiap dino dan pasaran memiliki angka masing-masing dan bersifat baku. Angka dino dan pasaran ini telah ada sejak beratus-ratus tahun lalu sejak kebudayaan Jawa muncul. Berikut ini adalah watak dan karakter seseorang menurut hari, pasaran, tanggal, dan bulan dalam kalender Jawa.
WATAK MENURUT HARI KELAHIRAN
- AHAD (5)
Peredaran Matahari: Hatinya terang, ikhlas dalam segala hal untuk sanak saudara, keras budinya, cinta terhadap sasamanya, suci dan pandai berbicara serta dapat memerintah orang tua.
- SENIN (4)
Peredaran Bulan: Senang pada kebenaran, ikhlas, cekatan dalam segala hal, bicaranya tidak dapat dipermainkan.
- SELASA (3)
Peredaran Api: Senang berbohong, dibenci orang, jika memiliki sahabat hanya sebentar karena bertentangan, pembosan dan cepat meninggalkan segala hal yang sedang dikerjakan.
- RABU (7)
Peredaran Bumi: Kebaikannya kadang-kadang berlebihan, berkecukupan, kalau berbicara tegas, pendiam, jarang memikirkan akibatnya.
- KAMIS (8)
Peredaran Angin & Petir: Jodohnya sering meninggal terlebih dahulu, bicaranya menakutkan, sulit berteman, batinnya tidak tulus, hatinya lekas panas, pemarah, senang pujian dan mudah ditipu dengan kata-kata halus.
- JUMAT (6)
Peredaran Bintang: Suka menasehati, suka memberi, senang mencari kepandaian, wataknya halus, suka terhadap sanak saudara, banyak sahabat yang mencintainya.
- SABTU (9)
Peredaran Air: Sering dimusuhi orang, ditakuti, jarang berteman, pandai mencari penghidupan (berdagang), semua pekerjaan harus segera dilaksanakan, pekerja keras.
WATAK MENURUT PASARAN KELAHIRAN
- KLIWON (8)
Wisa marta durjana tengah, ada jeleknya dan ada juga baiknya.
Binatang: Kera, Anjing
Watak Kera: Suka memanjat, galak, banyak akal, berkeliaran di pohon, air, walau telah diberi makan masih menggigit, mempermainkan orang, sukar didekati dan diberi kebaikan.
Watak Anjing: Setia pada tuannya, besar kemauannya, sering selamat karena setia kepada tuannya, tetapi makannya kotor.
- LEGI (5)
Sumendi, ibarat Raja atau Bupati.
Binatang: Kucing, Tikus
Watak Kucing: Awas, jinak, celakanya jika difitnah, sukar mencurigai kecuali jika telah difitnah, dapat berkumpul dengan orang kaya/miskin.
Watak Tikus: Pada malam hari berjaga, awas, berhati-hati, sering bingung, sedikit makannya, gigitannya berbisa, yang terkena gigitan cepat mati, orang sering memasang perangkap untuknya, dapat berbuat sesuatu, selalu mengingat perbuatan baik/buruk, besar kebahagiaannya/celakanya.
- PAHING (9)
Cendana
Binatang: Harimau
Watak Harimau: Selalu pergi jauh, duduk menyendiri, tidur menyendiri, jarang makan kecuali jika dipelihara Raja, banyak musuh, berbahaya jika didahului tetapi jika ia yang mendahului tidak menjadi apa, jika memiliki senjata dipelihara, kemarahannya timbul karena wanita, sering tertipu, jika barangnya hilang jarang kembali.
- PON (7)
Somahita, kulon lakuning Nabi.
Binatang: Kambing
Watak Kambing: Suka nasehat, tiada bepergian jauh, yang dimakan berupa tanaman yang artinya miliknya sendiri, sering marah dengan isteri/keluarganya, kadang kala berani sama tuannya dimana keberanian ini tidak dapat dicegah, kekayaannya sedang, ingin selalu diturut nasehatnya, budinya tenteram.
- WAGE (4)
Prabuanom, lor lakuning dandang.
Binatang: Sapi
Watak Sapi: Jinak, terserah yang memerintah, makannya harus diberi, ceroboh, pemarah, kadang kala mengamuk jika dicambuk, melanggar apa saja, sedikit mencari makan akan tetapi jika makan lupa sanak saudara dan orang tuanya, mudah difitnah karena fikirannya getas, sombong.
WATAK MENURUT TANGGAL KELAHIRAN (KALENDER JAWA)
- 1. Angkuh, besar kemauannya tetapi jika maksudnya tidak tercapai lalu berputus asa dan tidak dapat diperbaiki oleh orang lain, menjadi urusan orang.
- 2. Banyak anak dan sahabat tetapi tidak semuanya disayanginya, pelupa, cepat putus asa.
- 3. Sederhana dan mukanya manis, hatinya keras tetapi mencintai/mudah menyayangi.
- 4. Ingatannya kuat, pandai berbicara, banyak berfikir tentang hal yang baik.
- 5. Pandai berbicara, suka menyakiti, pemarah tetapi suka memberi uang/makanan kepada orang, suci, tak suka boros.
- 6. Bodoh, pelupa, ceroboh, malas.
- 7. Pandai berbicara, suka pada wanita yang nakal.
- 8. Jalan fikirannya baik, banyak sahabat, berhati-hati mempertimbangkan baik/buruk.
- 9. Keras hati, pemarah tetapi cepat tenang kembali, berfikirnya sedang, iklas jika barangnya diminta.
- 10. Pepet sumber, pelupa tapi pandai, suka menceritakan baik/buruknya orang.
- 11. Berfikirnya luas, berlagak dan mengaku pandai, tahu sopan santun.
- 12. Jika diam kurang menyenangkan, jika berbicara tepat dan dapat menyelesaikan sesuatu, tetapi suka mempunyai niat yang tersembunyi.
- 13. Pandai berbicara, tepat dan banyak akalnya, keras hatinya tetapi hanya sebentar dan suka marah tetapi juga cepat hilang.
- 14. Percaya pada diri sendiri, suka bicara yang baik, tahu akan perbuatan yang suci lahir dan batin.
- 15. Berfikirnya cukupan, terang, banyak bicara yang suci, jadi sastrawan.
- 16. Ceroboh, malu bekerja, pelupa dan jelek.
- 17. Banyak sahabatnya yang menyetujui pendapatnya, baik dan suci, sering memperhitungkan baik/buruk.
- 18. Banyak akal, pandai bicara, agak suka pada wanita yang sering berbuat serong.
- 19. Keras hatinya, sering marah tetapi hanya sebentar, suka menyumbangkan fikiran, makan, uang kepada orang.
- 20. Pelupa, tak suka berfikir, senang menerima pengaduan orang tentang hal baik dan buruk.
- 21. Luas fikirannya, suka berlagak dan mengaku pandai, sopan santun dan tahu tabiat baik/jelek.
- 22. Suka berfikir, jika pendiam baik, jika banyak bicara perkataannya banyak tepat dan pengetahuannya benar.
- 23. Pandai bicara, tepat, banyak akal, pemarah tetapi hanya sebentar kembali berfikir tenang.
- 24. Suci hati, lahir batin, bicaranya banyak yang baik, luas pengetahuannya.
- 25. Bicaranya banyak yang suci, pengetahuannya sedang, jadi sastrawan dan segala sesuatunya terang.
- 26. Jelek, pelupa berfikirnya ceroboh, pemalas (orang yang hatinya buruk).
- 27. Banyak famili/sanak saudara, suka bersatu dalam bekerja dan selalu memperhitungkan baik/buruk.
- 28. Perkataannya tak menyenangkan, banyak bicara, agak suka wanita yang nakal.
- 29. Keras hatinya, pemarah tetapi lekas tenang, suka memberi uang/makanan kepada orang.
- 30. Angkuh, banyak untungnya, jika terkena rintangan besar bukan menjadi masalah baginya.
WATAK MENURUT BULAN KELAHIRAN (KALENDER JAWA)
- SURA (7): Pendiam, angan-angannya tinggi, pandai sekali, atau jika bodoh akan bodoh sekali.
- SAPAR (2): Pemarah, dalam bekerja selalu tergesa-gesa, akan tetapi tingkah lakunya serba tenang.
- MULUD (3): Keras dalam segalanya, kaya dan suka memberi nasihat yang baik.
- BAGDOMULUD (5): sifatnya luas segala baik dan buruk dapat ditampung, tangkas dan jika marah menghawatirkan.
- JUMADILAWAL (6): Polos, setia dan percaya diri sendiri.
- JUMADILAKIR (1): Berani, sopan-santun dan pandai.
- RAJAB (2): Batinnya pandai melebihi sesamanya.
- RUWAH (4): Pendiam, jika berbicara tepat dan dipuja oleh sesamanya.
- PASA (5): Pendiam, baik hati.
- SAWAL (7): Keras budinya, kemauannya tidak dapat dibelokkan oleh siapapun.
- SELA (1): Selalu berbuat kebaikan.
- BESAR (3): Jika baik kebaikannya melebihi, demiklan juga kalau buruk, sering mencelakakan.